Pada tahun keketuaan dan ketuanrumahan Indonesia di Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) di tahun 2013, APEC diharapkan dapat berkontribusi menentukan arah kerja sama ekonomi dan perdagangan di kawasan yang sejalan dengan prioritas dan kepentingan nasional. Selain itu, momentum ini juga diharapkan dapat menjadi sarana promosi investasi dan pariwisata nasional.
Dalam rangka itu, Kementerian Luar Negeri RI mengundang partisipasi para pencipta seni nasional untuk berpartisipasi dalam kegiatan Sayembara Logo APEC Indonesia 2013. Diharapkan melalui sayembara ini dapat diperoleh sebuah logo yang mampu merefleksikan kepemimpinan dan kepentingan Indonesia dalam dinamika perdagangan, investasi dan pertumbuhan ekonomi di kawasan serta pencapaian Bogor Goals di APEC.
Pemenang Utama akan mendapatkan sertifikat dari Kementerian Luar Negeri RI dan hadiah uang sebesar Rp. 30.000.000,- (tiga puluh juta rupiah) dari APEC Business Advisory Council (ABAC) Indonesia dan dua orang Pemenang Harapan masing-masing memperoleh sertifikat dari Kementerian Luar Negeri RI dan hadiah uang sebesar Rp. 10.000.000,- (sepuluh juta rupiah) dari ABAC Indonesia. Selanjutnya dapat dilihat di tautan berikut ini Sayembara Logo APEC 2013.
0 komentar:
Posting Komentar